Pages

banner

Rabu, 10 November 2010

Saat hamil tidak boleh mengkonsumsi obat sembarangan

Disarankan bagi ibu hamil sebaiknya jangan sembarangan minum obat. karena penelitian terbaru menunjukkan bahwa penggunaan obat penghilang rasa sakit ringan selama kehamilan meningkatkan risiko gangguan reproduksi pada bayi laki-laki, yaitu testis menjadi tidak turun. Menurut penelitian terbaru yang dilakukan peneliti dari Finlandia, Denmark dan Prancis, penggunaan obat penghilang rasa sakit ringan seperti parasetamol, aspirin dan ibuprofen selama kehamilan dapat meningkatkan risiko gangguan reproduksi pada bayi laki-laki dalam beberapa dekade terakhir.
Wanita yang mengambil kombinasi lebih dari satu analgesik ringan selama kehamilan memiliki peningkatan risiko 7 kali lipat melahirkan anak dengan testis tidak turun (undescended testicles). Kondisi ini disebut kriptorkismus, yang dikenal sebagai faktor risiko buruknya kualitas air mani dan terkena kanker testis di kemudian hari. Wanita hamil sebaiknya mengurangi penggunaan analgesik selama kehamilan. Kami merekomendasikan wanita hamil sebaiknya berkonsultasi dengan dokter bila mengalami nyeri atau sakit,

0 komentar:

Posting Komentar

mama kerja dirumah
90 menit untuk sukses